TikTok Shop, platform e-commerce dari TikTok, telah ditutup di Indonesia sejak 4 Oktober 2023. Namun, TikTok Shop masih berusaha untuk hadir kembali di Tanah Air.

Menurut Menteri Koperasi dan UKM Teten Masduki, TikTok telah melakukan pembicaraan kerja sama dengan beberapa perusahaan e-commerce di Indonesia, termasuk Tokopedia, BukaLapak, dan Blibli. Namun, hingga saat ini, belum ada konfirmasi resmi dari TikTok mengenai hal ini.

TikTok Shop ditutup di Indonesia karena adanya aturan baru dari Kementerian Perdagangan (Kemendag). Aturan tersebut melarang social commerce untuk melakukan transaksi jual beli langsung di platform. Social commerce hanya boleh memfasilitasi promosi barang dan jasa yang dijual pedagang.


sumber : infia_techno

 Copyright stekom.ac.id 2018 All Right Reserved