Seorang profesor di Universitas George Mason Virginia baru-baru ini menguji Claude AI pada ujian hukum dan ekonomi tingkat universitas.

Percaya atau tidak, kecerdasan buatan ini berhasil lulus kedua ujian tersebut. Bahkan, profesor memuji program tersebut karena menghasilkan jawaban lebih baik daripada manusia.

Contohnya di salah satu pertanyaan ujian hukum, Claude AI mampu menyimpulkan rekomendasi yang dapat dipercaya tentang cara mengubah undang-undang kekayaan intelektual. Jawabannya dinilai meyakinkan.

Kejadian seperti ini akan meningkat lebih cepat karena lebih banyak perusahaan seperti Google sedang mengembangkan program AI baru.

Lebih penting lagi, kita harus beradaptasi dengan kecerdasan buatan karena mengubah kehidupan sehari-hari lebih cepat. sumber teknologi.id

 Copyright stekom.ac.id 2018 All Right Reserved